Monday, July 22, 2013

(22-07-2013) BeritaTerkini


Ini Protokol Khusus Pengumuman Kelahiran Bayi Kerajaan Inggris Jul 22nd 2013, 10:02

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Daniel Ngantung

TRIBUNNNEWS.COM - Bagaimana cara dunia mengetahui generasi baru Kerajaan Inggris telah dilahirkan? Jawabannya adalah melalui buletin yang diletakkan di depan Istana Buckingham.

Ini adalah bagian dari protokol khusus yang dilaksanakan turun temurun untuk mengumumkan bahwa bayi kerajaan telah dilahirkan.

Protokol yang sama pernah dilaksanakan saat kelahiran Pangeran Charles, pada tahun 1948, dan Pangeran William, pada tahun 1982.

Begitu pula anak pertama Duke dan Duchess of Cambridge, yang akan dilahirkan dalam waktu dekat ini.

Protokol ini memastikan Ratu Elizabeth II dan anggota kerajaan menjadi pihak pertama yang mengetahui kabar bahagia tersebut, sebelum publik, termasuk media, tahu.

Seperti yang dilansir Associated Press, prosesi tersebut dimulai dengan dokter menandatangani sepucuk dokumen, berkop surat kerajaan, yang menyebut jenis kelamin, berat dan waktu kelahiran bayi. Salah satu kalimatnya berbunyi "The Duchess of Cambridge was safely delivered of a prince / princess."

Kemudian, dokumen tersebut diberikan kepada pihak kerajaan untuk dibawa ke Istana Buckingham melalui perjalanan darat. Diperkiran, perjalanan memakan waktu 15 menit. Kemungkinan perjalanan tersebut akan disiarkan secara langsung ke dunia.

Setelah Ratu menerima dan mendapat konfirmasi pasti soal kelahiran anak pertama Duke dan Duchess, barulah dokumen tersebut diumumkan melalui buletin tersebut dipasang.
 
Di saat yang bersamaan, pihak Kerajaan juga mengumumkan kabar gembira tersebut lewat akun Twitter dan Facebook resmi kerajaan.
muncul kabar tentang beredarnya foto-foto dugaan perselingkuhan Venna dan pria lain.

Baca Juga:

Ratu Elizabeth II Ingin Kate Segera Melahirkan

Suami Ratu Elizabeth II Diperbolehkan Pulang

Ratu Elizabeth Berduka atas Wafatnya Margaret Thatcher

Presiden China Desak Utamakan Korban Selamat Jul 22nd 2013, 09:45

TRIBUNNEWS.COM, BEIJING - Presiden China, Xi Jinping mendesak tim penyelamat yang sudah berada di lokasi gempa di provinsi Gansu untuk memprioritaskan penyelamatan korban yang masih hidup.

Komite Nasional Pengurangan Risiko Bencana dan Kementerian Urusan Sipil China, telah meluncurkan empat rangkap tanggap darurat dan mengirimkan tim kerja ke zona gempa.

Departemen Urusuan Sipil Provinsi Gansu telah mengalokasikan 500 tenda dan 2.000 selimut ke zona gempa. Tim kerja juga tengah mencoba untuk merelokasi warga dari daerah berbahaya.

Selain itu aparat tentara, dan polisi dan lebih dari 300 anggota sukarelawan telah dikirim ke wilayah bencana juga untuk membantu upaya penyelamatan.

Lebih dari 300 tentara dan 64 polisi dengan peralatan mesin berat dikirim untuk memperbaiki jalan tol nasional No 212, agar pengiriman logistik bantuan dapat dilakukan lebih cepat.

Namun upaya penyelamatan terkendala hujan deras yang sudah berlangsung selama beberapa hari belakangan.

Hingga saat ini korban tewas akibat gempa berjumlah 54 orang, dan korban luka mencapai 337 orang.

Gempat terpantau berkekuatan 6,6 skala Richter, dan berada di persimpangan wilayah Minxian dan Zhangxian pada pukul 7.45 waktu setempat dengan kedalaman 20 km. (cnn)

Baca Juga:

Korban Tewas Gempa China Menjadi 54 Orang

Layanan Telepon Selular di China Terganggu karena Gempa

Gempa Senin Pagi Tewaskan 47 Orang di China

Kabinet Mesir Gelar Rapat Pertama   Jul 22nd 2013, 09:16

TEMPO.CO, Kairo - Kabinet pemerintahan baru Mesir menggelar rapat untuk pertama kalinya, Senin, 22 Juli 2013, sejak dilantik pada Rabu pekan lalu, 17 Juli 2013, seraya mendesak agar seluruh partai melakukan unjuk rasa dengan damai.

Dalam pertemuan yang dipimpin oleh Perdana Menteri Hazem Beblawi, "Meminta kepada semua pihak agar mengekspresikan keinginannya dengan damai dan menghidari kekerasan." Pertemuan ini fokus pada pembasan masalah ekonomi dan situasi keamanan.

Pada bagian lain, sekitar 100 orang pendukung Mohamed Mursi terdiri dari kaum perempuan, anak-anak, dan laki-laki duduk melingkar di pinggiran Kota Kairo, Senin, 22 Juli 2013, guna menyampaikan protes atas tewasnya tiga perempuan akibat terbunuh pada unjuk rasa Sabtu, 20 Juli 2013.

"Sisi, mengapa Anda membunuh saudara (perempuan) kami," teriak demonstran kepada Jenderal Abdel Fattah al-Sisi, menteri pertahanan yang memegang peran sentral dalam penggulingan Mursi dari tampuk kekuasaan.

Sejak Mursi dikudeta oleh militer pada 3 Juli 2013, pendukung presiden dari kalangan Ikhwanul Muslimin ini melakukan unjuk rasa terus-menerus di berbagai kota di Mesir.

Bahkan, ribuan penyokong setia Mursi tumplek di Lapangan Rabaa al-Adawiya, Kairo, selama tiga pekan ini untuk menuntut pengembalian kekuasaan Mursi. Mereka juga menuntut Jenderal Abdel Fattah al-Sisi, selaku panglima angkatan bersenjata Mesir mengundurkan diri.

Selain berunjuk rasa di Kairo, pendukung Mursi menggelar demonstrasi di Suez, Alexandria, Fayoum, Minya, Bani Suef, Manosura, El-Arish, dan Ismalilia. Sedikitnya 22 orang dilaporkan mengalamai luka-luka saat berunjuk rasa di Suez akibat bentrok antara pengunjuk rasa dan warga setempat.

AL JAZEERA | CHOIRUL

Terhangat:

Front Pembela Islam | Bisnis Yusuf Mansur | Daging Impor

Berita lain:

Melawan FPI, Tiga Orang Kendal Ditangkap Polisi

Jokowi: Blusukan Modalnya Jalan Kaki

FITRA: Gaya Blusukan Jokowi Mirip Artis

SBY Minta Polisi Tindak Tegas FPI

Bom Bunuh Diri Hantam Irak, 22 Tentara Tewas Jul 22nd 2013, 09:13

TEMPO.CO, Bagdad - Sebuah bom bunuh diri menghantam iring-iringan angkatan bersenjata Irak di utara Kota Mosul menewaskan sedikitnya 22 anggota tentara dan tiga warga sipil. Serangan yang berlangsung pada Senin pagi waktu setempat, 22 Juli 2013, jelas sumber kepolisian juga melukai 16 orang lainnya.

Dalam aksi mematikan itu, pelaku ledakan mengendarai sebuah kendaraan berisi bahan peledak yang digunakan untuk menghantam konvoi milioter di tengah jalan. "Dia meledekkan kendaraannya tepat di belakang konvoi," papar seorang anggota kepolisian yang tak bersedia disebutkan identitasnya di tempat kejadian perkara.

Hingga saat ini belum begitu jelas siapa di balik peledakan bom bunuh diri tersebut. Namun demikian, hampir separuh aksi serangan bom bunuh diri kerap dilakukan oleh kelompok al-Qaeda.

Serangan terpisah berlangsung di sebelah barat Mosul, sumber kepolisian mengatakan, empat polisi tewas akibat kejadian tersebut.

"Serangan yang terjadi pada Sabtu, 20 Juli 2013, itu melukai seorang perempuan dan 22 orang lainnya, berikut tujuh polisi," kata sumber.

Serangan pada Sabtu, 20 Juli 2013, berlangsung sehari setelah aksi bom bunuh diri menewaskan 20 orang di sebuah masjid Sunni di sebelah utara ibu kota Bagdad. Menurut sumber-sumber keamanan dan kesehatan yang dihubungi kantor berita AFP, lebih dari 2.700 orang telah kehilangan nyawa sejak awal tahun 2013.

AL JAZEERAH | AL AKHBAR | CHOIRUL

Baca juga:

Melawan FPI, Tiga Orang Kendal Ditangkap Polisi

Jokowi: Blusukan Modalnya Jalan Kaki

FITRA: Gaya Blusukan Jokowi Mirip Artis

SBY Minta Polisi Tindak Tegas FPI

Siswi Meninggal, Menteri Nuh: Harus Diusut Tuntas

Pasukan Suriah Sergap Pemberontak, 49 Tewas   Jul 22nd 2013, 08:51

TEMPO.CO, Damaskus - Pasukan Presiden Suriah, Bashar al-Assad, berhasil menyergap pemberontak di dekat Damaskus. Akibat penyergapan itu, sedikitnya 49 orang tewas. Demikian laporan kelompok pemantau pro-oposisi kepada media, Ahad, 21 Juli 2013.

The Syrian Observatory for Human Rights (SOHR) mengatakan, para pejuang oposisi tewas pada Ahad, 21 Juli 2013, di dekat Adra, sebuah kota yang selama ini direbut kembali oleh pasukan pemerintahan Assad.

Di samping itu, menurut SOHR, kota ini dijadikan oleh para pemberontak sebagai basis menyelundupkan senjata ke Damaskus hingga militer pemerintah menguasai kembali pada beberapa bulan lalu.

SOHR melaporkan, dalam penyergapan itu, pasukan loyalis Assad membunuh setidaknya 13 anggota keluarga di perkampungan Sunni, Bayda. Menurut SOHR, empat perempuan dan enam anak tewas di antara korban pembunuhan pada Ahad, 21 Juli 2013, di desa pantai.

"Salah satu kerabat dari para korban mencari mereka dan menemukan sejumlah pria dihabisi di luar rumah. Sedangkan jasad perempuan dan anak-anak dijumpai di sebuah kamar. Mayat lainnya dibakar," kata Rami Abdelrahman, Kepala SOHR, dari markasnya di London, Inggris.

Pada Mei 2013, kelompok pasukan pro-Assad membunuh lebih dri 50 warga Bayda dan 60 penduduk di dekat Kota Baniyas. Dalam kasus pembunuhan tersebut, beberapa di antara korban adalah anak-anak, sebagian mayatnya dibakar dan dimutilasi.

AL JAZEERA | CHOIRUL

 

Baca juga:

Melawan FPI, Tiga Orang Kendal Ditangkap Polisi

Jokowi: Blusukan Modalnya Jalan Kaki

FITRA: Gaya Blusukan Jokowi Mirip Artis

SBY Minta Polisi Tindak Tegas FPI

Siswi Meninggal, Menteri Nuh: Harus Diusut Tuntas

Teler, Gascoign Buat Rusuh di Stasiun Kereta Jul 22nd 2013, 08:39

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Legenda sepak bola Inggris, Paul Gascoigne didakwa dengan dua tuduhan penyerangan umum, setelah ia ditangkap pada awal bulan ini.

Mantan pemain tengah klub SS Lazio itu, ditangkap di stasiun kereta api Stevenage awal bulan ini akibat membuat kekacauan dalam keadaan teler.

"Setelah penyelidikan, file itu diteruskan kepada kami untuk mempertimbangkan apakah tuntutan pidana dapat diajukan terhadap pria berusia 46 tahun itu," ujar Kepala Kejaksaan Thames dan Chiltern, Baljit Ubhey, seperti diberitakan oleh Skynews.com, Senin (22/7/2013).

"Setelah hati-hati meninjau semua bukti yang tersedia, Kejaksaan Thames dan Chiltern resmi mendakwa ia dengan tuduhan serangan umum dan mabuk dan kerusuhan," lanjutnya.

Dakwaan itu keluar setelah ia membayar uang jaminan untuk pembebasan dirinya.

Ia dijadwalkan akan disidang di Pengadilan North East pada tanggal 5 Agustus 2013.

Gascoigne pernah bermain untuk Newcastle United, Tottenham Hotspur, Lazio, Rangers, Middlesbrough, Everton, Burnley dan Gansu Tianma.

Ia mengakhiri karirnya sebagai pemain-pelatih Boston United di Liga Dua Amerika Serikat. (skynews.com)

Baca Juga:

Paul Gascoigne Dihukum

Insiden Kebakaran Masjid di London Dinilai Polisi Ganjil

Penyidik Kasus Pembunuhan Tentara Inggris Menjadi 500 Orang

Layanan Telepon Selular di China Terganggu karena Gempa Jul 22nd 2013, 07:54

TRIBUNNEWS.COM, BEIJING - Layanan telepon selular China mengalami gangguan setelah 15 BTS rusak akibat goyangan gempa yang melanda Provinsi Gansu, China pada Senin (22/7/2013), pagi.

Gempa berkekuatan 6,6 skala Richter mengguncang provinsi Gansu, China, sekitar pukul 07.45 waktu setempat, dengan pusat gempa berada di perbatasan antara kabupaten Minxian dan Zhangxian.

Hal itu menyebabkan kurangnya pasokan daya ke BTS telco di wilayah tersebut hingga menghentikan operasional BTS.

China Mobile cabang Gansu telah mengirimkan tim untuk memperbaiki kerusakan dan mengembalikan daya. (zdnet.com)

Baca Juga:

Gempa Senin Pagi Tewaskan 47 Orang di China

Nabire Diguncang Gempa 5.5 SR

Gempa 6,9 Skala Richter Goyang Selandia Baru

Ada 261 Titik Api di Sumatera Jul 22nd 2013, 07:35

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Samuel Febriyanto

TRIBUNNEWS.COM, SINGAPURA - Terdapat 261 kebakaran hutan di wilayah Sumatera, Indonesia, di hari Senin (22/7/2013), sehingga menyebabkan kabut asap di wilayah Selangor dan Malaka, Malaysia.

Menteri Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Air Singapura, Vivian Balakrishnan mengatakan Badan Lingkungan Nasional Singapura (NEA) telah menghubungi pihak berwenang Indonesia untuk menyampaikan kekhawatiran Singapura dan memperingatkan Pusat Koordinasi ASEAN.

Dalam halaman Facebook-nya dikutip dari Channelnewsasia.com, Balakrishnan mengatakan meski belum ada kabut asap di wilayah Singapura saat ini, namun Singapura terus mewaspadai perkembangan yang terjadi.

"Singapura juga akan bekerja sama dengan LSM untuk mengidentifikasi perusahaan dengan area konsesi yang terkena api. Kita perlu memastikan bahwa perusahaan-perusahaan dan pemerintah Indonesia melakukan bagian mereka untuk memadamkan kebakaran tersebut," katanya. (channelnewsasia.com)

Baca Juga:

Asap Dari Sumatera Kembali Serang Malaysia

Sejumlah Negara ASEAN Kembangkan Sistem Pemantau Kabut

Bangka Barat Antisipasi Titik Api

Asap Dari Sumatera Kembali Serang Malaysia Jul 22nd 2013, 07:32

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Samuel Febriyanto

TRIBUNNEWS.COM, PETALING JAYA - Kabut asap kembali melanda wilayah Malaysia, akibat munculnya 261 titik api di Pulau Sumatera, Indonesia di hari Senin (22/7/2013).

Departemen Lingkungan Hidup Malaysia (DOE), mengatakan angka Tingkat Polusi Udara di Malaysia berada di angka 105 pada pukul 23.00 di hari Senin.

Kualitas udara tidak sehat terpantau berada di kota Malaka dan Bukit Rambai, dimana pembacaan Tingkat Polusi Udara di kedua wilayah itu adalah, 116 dan 124 pada pukul 23.00.

Pusat Meteorologi Spesialisasi ASEAN (ASMC) mengatakan kabut berukuran moderat telah menyebar dari Sumatera bagian tengah, menuju Semenanjung Malaysia.

Pemerintah Malaysia telah mengeluarkan kebijakan bencana kabut, dengan menginstruksikan penutupan sekolah-sekolah di Kuala Lumpur, Selangor, Malaka, Pahang, Johor dan Negri Sembilan, ketika kualitas udara mencapai tingkat berbahaya. (thestarmalaysia.com)

Baca Juga:

Sejumlah Negara ASEAN Kembangkan Sistem Pemantau Kabut

Polisi Sebut Ada Perusahaan Sengaja Suruh Petani Bakar Hutan

Permintaan Maaf Tanda Pemerintah Tak Mampu Tegakkan Hukum

Pria Ini Mengklaim Dirinya Manusia Tertua di Dunia   Jul 22nd 2013, 06:56

TEMPO.CO, Karachi - Pria asal Kashmir ini mengklaim dirinya sebagai manusia tertua di dunia. Dikabarkan, pria bernama Feroz ud Din ini lahir pada tanggal 10 Maret 1872. Jika tanggal kelahirannya terbukti benar, hal tersebut juga akan membuat pria ini lebih tua 60 tahun dari istrinya.

Menurut laporan, Feroz ud Din memiliki akte kelahiran resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah. Berdasarkan akte lahirnya, diketahui pria ini lahir pada tanggal 10 Maret 1872. Namun, pihak dari Guinness World Records masih menyelidiki klaim tersebut. Jika terbukti benar, maka mantan pedagang buah tersebut 26 tahun lebih tua dari wanita Jepang Misao Okawa, 115 tahun, yang terdaftar oleh Guinness World Records sebagai orang tertua di dunia, kata sebuah cerita yang diterbitkan Dailymail.

Meskipun sudah berumur 141 tahun, Feroz masih bisa berjalan dengan dibantu keluarganya. Dia juga masih bisa berbicara dengan suara yang sangat serak. Dan meskipun penglihatannya telah memudar, dia masih bisa mengenali anggota keluarganya. Selama bertahun-tahun, Feroz tinggal dan bekerja di Pakistan. Di awal 1890-an ia menikah dengan istri pertamanya, seorang gadis Punjabi lokal. Setelah istri pertamanya meninggal, Feroz pindah kembali ke India dan hidup lebih lama dengan tiga istri lainnya.

Istri- istri Feroz lainnya mengatakan, "Pengalaman hidupnya sangatlah kejam. Ia telah menceritakan berbagai kisah hidupnya. Seperti kejadian gempa bumi yang terjadi pada 1800-an saat ia berada dalam perjalanan ke Karachi. Dia menyelamatkan banyak nyawa. Dan menjadi saksi beberapa peristiwa yang paling signifikan di abad yang lalu," kata Karachi mengungkapkan. »Kehidupan zaman dulu sangatlah sederhana, tidak ada listrik dan kenyamanan lainnya seperti saat ini."

Cucunya, Abdul Rashid, mengatakan, kesehatan kakeknya telah menurun dalam 10 tahun terakhir. »Kami sering mendengar begitu banyak cerita dari dia ketika masih muda," katanya. "Dia adalah pria yang menarik yang telah melihat kehidupan dengan sangat lama.

DAILYMAIL.CO.UK | ANINDYA LEGIA PUTRI

Terhangat:

Front Pembela Islam | FPI | Hambalang | Bursa Capres 2014

Baca juga:

Tampilan Compose pada Gmail Membesar

Dropbox Akuisisi Endorse

SONY XPERIA L Responsif dan Elegan

Apple Beli HopStop

Mantan Bos MI6 Ancam Beberkan Rahasia Perang Irak Jul 21st 2013, 23:05

TEMPO.CO, London - Mantan kepala MI6 mengancam akan membeberkan rahasia seputar awal keterlibatan Inggris dalam Perang Irak. Negara ini setuju dengan perang itu setelah Irak disebut menyimpan senjata pemusnah massal, belakangan diketahui tak benar.

Richard Dearlove, 68 tahun, menyatakan tahun lalu dirinya telah merampungkan tulisan mengenai rincian kejadian yang menyebabkan perang itu. Ia menyatakan hanya akan memberikan tulisannya pada sejarawan setelah kematiannya. Namun, seiring penyelidikan yang kian memojokkannya, ia berubah pikiran dan bisa membeberkan tulisannya kapan saja.

Richard adalah tokoh yang dianggap penting terkait keterlibatan Inggris menggempur negara yang dipimpin oleh Sadam Hussein saat itu. Ia memberikan informasi intelijen tentang Senjata Pemusnah Massal (WMD) pada pemerintahan  Tony Blair, yang kemudian membawa Inggris dalam pusaran perang yang berujung penggantungan Saddam ini.

Belakangan, keputusan perang ini dianggap janggal. Sebuah tim yang dipimpin John Chilcot kemudian dibentuk untuk melakukan penyelidikan, yang dikenal sebagai Penyelidikan Chilcot (Chilcot Inquiry). Laporan tim akan segera disampaikan dalam minggu-minggu ini.

Chilcot menyoroti antara lain akurasi data intelijen yang diberikan oleh agen MI6 di Irak, yang dikenal luas di Inggris sebagai 'dodgy dossier'.

Dalam email yang dikirim kepada The Mail on Sunday,  Richard, kini dosen di  Pembroke College, Cambridge University, mengungkapkan apa yang ditulisnya merupakan catatan peristiwa seputar invasi ke Irak dari perspektif profesionalnya. "Tujuan saya adalah bahwa ini menjadi sumber kajian bagi ilmuwan setelah saya meninggal, mungkin lebih cepat tergantung pada apa yang Chilcot terbitkan," katanya. Namun ia menyatakan tidak punya niat, bagaimanapun, untuk melanggar sumpah kerahasiaan resmi dengan menerbitkan memoar apapun.

Sumber yang dekat dengan Sir Richard mengatakan bahwa sementara beberapa informasi MI6 dianggap tidak akurat, Chilcot mestinya juga menyoroti peran yang dimainkan oleh Tony Blair dan kepala juru bicara Perdana Menteri Alastair Campbell dalam menginformasikan laporan media yang menunjukkan Saddam bisa menggunakan senjata kimia untuk menargetkan pasukan Inggris yang berbasis di Siprus - klaim yang menempatkan Inggris di jalan untuk perang dengan Irak.

Blair dan Campbell telah berulang kali membantah membuat pernyataan menyesatkan mengenai senjata pemusnah massal.

Pekan lalu, Richard diam-diam menulis surat kepada Perdana Menteri David Cameron memberitahukan niatnya untuk menulis secara pribadi untuk orang-orang yang mengkritiknya,  Tony Blair ada dalam daftarnya. Sebuah sumber keamanan mengatakan kepada The Mail on Sunday bahwa Sir Richard ibarat bom waktu. "Dia ingin meluruskan dan mempertahankan integritas MI6.  Sir Richard telah mendapat banyak kritik atas kinerja MI6 dan hubungan yang tak terlalu nyaman dengan Blair," katanya.

Dia menyatakan, sepanjang catatan Chilcot tak mendeskreditkan MI6, dia tak akan menyerang balik.

MAIL ONLINE | TRIP B

Usai Buka Puasa, Lebih dari Selusin Bom Meledak   Jul 21st 2013, 16:22

TEMPO.CO, Baghdad -  Bulan Ramadan tidak menghentikan aksi pengeboman di Irak. Kondisinya malah kian memburuk. Selusin bom mobil dan satu bom di tepi jalan meledak di kala berbuka, Sabtu malam. Sedikitnya 65 orang tewas dan 190 orang cedera.  Kekerasan selama bulan Juli adalah yang terburuk sejak tahun 2008, dengan lebih dari 520 orang tewas.

Dua belas bom mobil dan satu bom di tepi jalan meledak di Kota Baghdad. Satu bom lagi meledak di Madain, sebelah selatan ibu kota, kata kolonel polisi dan pejabat medis.

Bom-bom tersebut meledak di saat puluhan warga Baghdad berada di kafe-kafe untuk berbuka puasa. Insiden paling banyak menelan korban terjadi di Karrada, distrik kalangan atas di Baghdad, dimana dua bom mobil menewaskan 12 orang di pusat Kota Zafraniyah.

Di Mosul, 400 kilometer barat Laut Baghdad, bom pinggir jalan menewaskan seorang polisi yang sedang berpatroli dan mencederai satu lainnya. Di sebelah tenggara kota, sebuah bom menewaskan seorang perempuan dan 22 luka-luka, termasuk tujuh polisi.

Serangan Sabtu kemarin merupakan yang terburuk di Irak sejak 10 Juni lalu, yang menelan korban 78 orang. Rangkaian serangan bom terjadi sehari setelah bom bunuh diri dalam mesjid Sunni di Irak Tengah, menewaskan 20 orang yang sedang salat.

»Saya ada di deretan pertama orang-orang yang sembahyang. Kami sedang mendengarkan khutbah, saat tiba-tiba sebuah ledakan besar mengguncang tempat itu," Salman Ubaid, seorang mahasiswa berusia 22 tahun. Tidak jelas siapa dalang ledakan yang terjadi di Provinsi Diyala tersebut.

Lebih dari 2.700 orang tewas di Irak sejak awal tahun 2013.

RT NEWS | NATALIA SANTI

PM Jepang Shinzo Abe Akui Isterinya Menentang Nuklir Jul 21st 2013, 14:30

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo, Jepang

TRIBUNNEWS.COM - Isteri PM Jepang Shinzo Abe menentang Nuklir dan hal itu diakui PM Abe malam ini (21/7/2013) di tengah pengumpulan hasil pemilu majelis tinggi nasional Jepang.

Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo, melaporkan dari Tokyo,  partai Liberal (LDP) sampai dengan jam 22.10 waktu Jepang berhasil memperoleh 61 kursi.

Sedangkan partai koalisi Komeito memperoleh 10 kursi sehingga koalisi pemerintah mengambil 71 kursi majelis tinggi sambil menantikan sisa sekitar 20-an kursi yang masih harus diperebutkan.

"Memang isteri saya dulu menentang nuklir," papar PM Abe di televisi Jepang dikutip Tribunnews.com di sini malam ini (21/7/2013),

"Tetapi saya telah berusaha menjelaskan kepadanya bahwa semua keterkaitan nuklir akan kami tingkatkan jauh lebih tinggi kewaspadaannya. Semua ketentuan dan pengawasan soal nuklir kita tingkatkan jauh lebih baik lagi agar aman nyaman dan jauh dari kemungkinan kecelakaan. Mudah-mudahan dia (isteri) dapat lebih mengerti saat ini," paparnya.

Dengan kemenangan mutlak LDP di majelis tinggi nasional pada pemilu hari ini, dan penguasaan mayoritas di kursi majelis rendah pula, partai koalisi (LDP dan Komeito) dengan sangat leluasa dapat mempersiapkan segala rencana perubahan peraturan dan perundangan Jepang termasuk perubahan pasal 9 UUD Jepang terkait kemiliteran di Jepang.

"Pasal 9 UUD tersebut bukan soal menyangkut pengesahan harus sedikitnya dua pertiga dari jumlah anggota parlemen saja, tetapi lebih penting lagi semua itu haruslah pilihan mayoritas dari masyarakat. Anggota masyarakatlah yang memiliki keinginan umumnya untuk mengubah pasal tersebut, di samping tentu kita harus mengikuti perundangan dengan jumlah pengesahan minimal dua pertiga anggota parlemen tersebut," tekannya.

PM Abe dengan jelas malam ini mengatakan rencana perubahan Pasal 9 UUD Jepang tersebut sesuai rencana dan telah dipersiapkan dengan matang serta berharap sesmuanya nanti berjalan dengan baik pada akhirnya.

Selain kedua partai koalisi, partai oposisi Minshitu (Demokrat) sangat jelek sekali perolehan hanya 10 kursi, partai restorasi (Isshin no kai) mendapatkan 11 kursi, partai Minna 3 kursi dan partai komunis juga baru memperoleh 3 kursi pada jam 22.20 malam ini.

Perubahan Pasal 9 UUD Jepang akan mengizinkan negara untuk mengambil peran yang lebih besar dalam keamanan global serta membangkitkan kembali kebanggaan nasional. penggunaan kekuatan Jepang "untuk keamanan sendiri", karena Abe percaya bahwa pertahanan diri adalah hak setiap bangsa. Olehkarena itulah penggunaan peralatan militer akan digunakan dengan maksud untuk pertahanan diri yang lebih kuat nantinya.(*)

Baca Juga:

Berbohong Demi Main Golf, Seorang Anggota Yakuza Diciduk Polisi

Polisi Gerebek Lokasi Pelacuran yang Diduga Dikelola Anggota Yakuza

Pantai Zushi Jadi Menakutkan Setelah Dua Pria Ditusuk Anggota Yakuza

Pegawai Kedubes Iran Diculik di Yaman Jul 21st 2013, 11:45

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Samuel Febriyato

TRIBUNNEWS.COM, SANAA - Sejumlah orang bersenjata dilaporkan menculik pegawai Kedutaan Besar Iran di ibukota Yaman Sanaa, pada Minggu (21/7/2013).

Pegawai Kedubes Iran tersebut tengah dalam perjalanan di selatan Sanaa ketika orang bersenjata itu memblokir jalan, dan memaksanya keluar dari dalam kendaraan, dan kemudian membawanya ke lokasi yang tidak diketahui.

Belum diketahui indetitas para penculik.

Pemerintah Yaman tengah bergulat dengan sejumlah persoalan, termasuk gerakan separatis di selatan dan pemberontakan Islam, juga usaha untuk memulihkan otoritas yang hilang dalam aksi demonstrasi massal di tahun 2011 setelah Presiden Ali Abdullah Saleh terguling dari jabatannya.

Insiden serupa sebelumnya terjadi pada bulan Maret 2012, dimana seorang diplomat Arab diculik oleh kelompok milisi terkait dengan al Qaeda di kota Aden.(reuters.com)

Baca Juga:

Pegawai Kedubes Iran Diculik di Yaman

Buka Bazar Sembako Lakkang, Das'ad Disenangi Warga Pampang

Rivaldo Optimis Neymar Sukses Bersama Barcelona

Pegawai Kedubes Iran di Yaman Diculik Sekelompok Orang Bersenjata Jul 21st 2013, 11:45

YOUR COMMENT